” ALUMNI SMAN 4 KOTA MADIUN MENYELENGGARAKAN KEGIATAN CAMPUS EXPO ATAU GET TO KNOW EXFUSION ( EXFOURTH COLABORATION ) “

Madiun Pojok kota 17 / 1 / 2025
Dok. Pojokkota – Gambar Stand Expo
Pada hari Jum’at tanggal 17 Januari 2025 dalam rangka Campus Expo yang diselenggarakan dihalaman SMAN 4 Kota Madiun dilaksanakan Get to know Exfusion ( Exfourth Colaboration ) kepada Siswa – Siswi kelas XII SMAN 4 Kota Madiun.
Tujuan diadakan Expo ini adalah untuk memberikan Motivasi dan informasi kepada Siswa – Siswi SMAN 4 Kota Madiun dalam mempersiapkan diri menuju dunia perkuliahan.
Dimana pada acara ini berupa Talkshow, Sharing Session, dan Campus Expo diadakan oleh alumni SMAN 4 Kota Madiun.
Di acara ini diadakan Bazar Stand yang dimana ada berbagai Universitas – Universitas ternama antara lain contohnya UI (Universitas Indonesia), UNAIR (Universitas Airlangga), UB (Universitas Brawijaya), Politeknik Negeri Madiun, dan Universitas – Universitas ternama yang lainnya. Masih banyak lagi hingga berjumlah 24 Stand atau 24 Universitas yang ikut dalam rangka kegiatan ini.
Dalam acara tersebut dibuka oleh Ajisaka Wahyu Nagara selaku Ketua Pelaksana dan sambutan penanggung jawab yaitu Fitria Ellisofa S.Pd.
Dok. Pojokkota – Gambar Kegiatan Senam Bersama
Sebelum para Siswa – Siswi melakukan kegiatan acara Exfusion dilaksanakan senam bersama diikuti semua Siswa, Guru dan seluruh Staff Karyawan SMAN 4 Kota Madiun.
Acara dimulai pukul 07.00 WIB sampai perkiraan pukul 11.30 WIB.
Kepala Sekolah SMAN 4 Kota Madiun saat diwawancarai awak media Pojokkota apa tujuan dan harapan pihak sekolah kedepan. Kepala Sekolah Sriyono S.Pd, M.Pd menjelaskan sebagai berikut :
Dari pihak sekolah bertujuan memperkenalkan Perguruan Tinggi kepada peserta didik terutama kelas XII yang sebentar lagi akan lulus dan melanjutkan Pendidikannya, agar nantinya dalam memilih jurusannya sesuai dengan bakat dan minatnya serta kompetensi yang dimilikinya.
Dari Perguruan Tinggi jelas untuk mempromosikan jurusan – jurusan yang ada lembaganya dan Prospek kedepannya setelah lulus dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan.
Harapan kedepan banyak peserta didik dari SMAN 4 Kota Madiun yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri favorit, sehingga kepercayaan masyarakat meningkat kepada lembaga kami.
Pesan kepada alumni yang sedang belajar di Perguruan Tinggi Negeri yang kemarin mengadakan Expo untuk jangan bosan – bosan memotivasi adik- adiknya untuk melanjutkan Pendidikannya.
Untuk peserta didik kelas XII utamanya untuk mempersiapkan mental dan fisiknya untuk mempersiapkan Ujian Akhir Sekolah dan Ujian masuk Perguruan Tinggi jalur SNBP, SNBT maupun Mandiri. Demikian juga kelas XI maupun X – Ujar Sriyono S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMAN 4 Kota Madiun
Acara berjalan dengan tertib dan lancar dan para siswa – siswi mengikuti kegiatan hingga dipenghujung acara.
Editor / Penulis Redaksi Pojokkota
www.pojokkota.net