Dinas Kominfotiksan Menggelar Kominfo Goes To School Jilid 7 Bertempat di SMK Negeri 1 Nglegok
Dinas Kominfotiksan Menggelar Kominfo Goes To School jilid 7 Bertempat Di SMK Negeri1 Nglegok,
Blitar 15 mei2024.PojokKota.net-Kominfo Goes To School dibuka oleh Bupati Blitar Rini Syarifah. Mak Rini meminta agar siswa – siswi bijak bersosial media sehingga dengan adanya kegiatan ini para siswa dapat memanfaatkan sosial media. Mak Rini meminta agar siswa siswi ikut dalam mempromosikan potensi wisata ataupun UMKM di Kabupaten Blitar.
“Setelah kegiatan ini anak – anak menjadi agent of change sekaligus influencer dalam mempromosikan potensi di Kabupaten Blitar,”ujarnya
Sementara itu, Herman Widodo Kadis Kominfo menambahkan kegiatan yang dilakukan merupakan aktualisasi panca bhakti salah satunya pendidikan, peningkatan SDM.
“Kegiatan ini untuk meningkatkan masyarakat dan anak didik lebih mandiri berkualitas dalam memahami literasi digital dengan baik. Bidang pendidikan yang harus dipelajari salah satunya dalam platform digital, ini yang harus dipahami,”tambahnya.
Ucapaan terimakasih juga kepada kepala sekolah Smkn 1 nglegok. Bapak Yulianto telah mengijinkan kami berkunjung di sekolahan.
Muridnya super aktif dan Bapak/Ibu gurunya super friendly.
Kita belajar bareng sama Psikolog RSUD Srengat, dr. Uswatun Fitroh tentang gimana pandangannya terkait tantangan Sosial Media buat pelajar. Kita juga belajar bareng sama Tante Devita tentang How to be A Good Content Creator. Ga sampai situ, ada layananan konsultasi Psikologis gratis dan layanan Administrasi Penduduk juga dari Dispendukcapil.
Keseruan bertambah karena Bupati Blitar, Mak Rini berkenan untuk hadir dan membuka acara. Mak Rini pun juga berduet dengan band siswa SMKN 1 Nglegok yang super kece. Jua Ada hiburan Tik Tok dj an bareng-bareng.
(Lukman h)