Politik

Deklarasi Kampanye Damai di Titik Nol Kilometer Kota Madiun

Madiun-pojokkota.net || Menjelang dimulainya masa kampanye Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Madiun 2024, tiga pasangan calon (paslon) yang akan berlaga dalam Pilkada sepakat untuk menjaga pelaksanaan kampanye yang aman, tertib, dan damai. Kesepakatan ini tertuang dalam acara Deklarasi Kampanye Damai yang diselenggarakan oleh KPU Kota Madiun di titik nol kilometer atau perempatan Tugu Kota Madiun, Selasa (24/9/2024).

Acara yang dihadiri oleh ketiga paslon bersama pimpinan KPU, Bawaslu, jajaran Forkopimda, dan pimpinan partai pengusung.

Ketua KPU Kota Madiun, Pita Anjarsari, menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan etika dalam kampanye demi terselenggaranya Pilkada yang demokratis.

“Hal-hal yang berpotensi konflik harus dihindari selama kampanye. Kami berharap seluruh paslon dan seluruh elemen masyarakat mendukung terselenggaranya kampanye di Kota Madiun berjalan dengan damai, aman, dan kondusif,” ujar Pita.

Ia juga menambahkan bahwa KPU akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk Bawaslu dan kepolisian, untuk menjaga kondusifitas dan ketertiban menghadapi pesta demokrasi.

 

Penulis Redaksi www.pojokkota.net

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button